$type=carousel$sn=0$cols=4$va=0$count=5$show=home

Jelang HPN 2025, Baru 29 PWI yang Daftar Ikut HPN di Banjarmasin

Tak henti-hentinya organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) setiap tanggal 9 Pebruari.Prose...

Tak henti-hentinya organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) menggelar kegiatan Hari Pers Nasional (HPN) setiap tanggal 9 Pebruari.Prosesi HPN di tahun 2025 ini dilaksanakan sebagai wujud rasa bangga dan rasa syukur kepada yang mahakuasa atas berdirinya PWI pada tanggal 9 Pebruari.

Puluhan Wartawan Senior dari Berbagai media cetak dan Elektronik Saat Rapat Jelang HPN 2025 di Kantor PWI Pusat

Jakarta,KS.- 
Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Hari Pers Nasional (HPN) 2025, Raja Pane mengatakan, hingga Senin (20/1/2025), sudah 29 PWI Provinsi yang mendaftar, ikut menghadiri HPN  2025 di Banjarmasin,  Kalimantan Selatan (Kalsel). Acara puncak HPN dijadwalkan berlangsung tanggal 9 Februari  2025 dan diharapkan akan dihadiri Presiden Prabowo Subianto.

"Panpel masih terus mematangkan rencana kegiatan-kegiatan HPN 2025, intinya fokus pada kontribusi PWI untuk memajukan pers nasional dan pembangunan nasional. Tentu juga pembangunan di Kalsel,"ujar Raja Pane pada Rapat Panpel HPN 2025 di Jakarta, Senin (20/1/2025). 

Dalam rapat itu, Ketua Panpel HPN 2025, Raja Pane  juga melaporkan kepada Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun terkait persiapan acara dan tamu undangan HPN 2025 serta surat menyurat ke PWI Provinsi seluruh Tanah Air.

Dikatakan, sejumlah menteri Kabinet Merah Putih akan diundang dalam kegiatan HPN 2025. Terutama yang berkaitan dengan bidang pertanian dan program unggulan Pemerintahan Prabowo-Gibran.

Turut hadir dalam rapat ini, tokoh pers dan sesepuh PWI Papua, Abdul Munib yang khusus menyampaikan dukungannya terhadap HPN 2025 yang diselenggarakan PWI Pusat di bawah kepemimpinan Hendry Ch Bangun.

HPN diselenggarakan setiap tanggal 9 Februari, hari lahir PWI. Oleh karena itu, tambah Abdul Munir, setiap HPN selalu membawa spirit 1946, yakni keberpihakan PWI terhadap wawasan kebangsaan. "Inilah pesan yang dibawa teman-teman dari Indonesia bagian Timur untuk HPN di Banjarmasin,"katanya.

Rapat melaporkan pula adanya antusiasme dari daerah-daerah, termasuk keikutsertaan wartawan dalam kompetisi bergengsi Anugerah Jurnalistik Adinegoro(AJA) 2024, apalagi kali ini PWI menyediakan hadiah Rp 100 juta per kategori.

Jumlah peserta AJA 2024 meningkat pesat menjadi 519 karya. Khusus untuk karya jurnalistik kategori audio, pesertanya tersebar dari Sabang hingga Merauke.

Wartawan mengirimkan karya-karya "in depht news reporting" terkait isu-isu yang sedang menjadi perhatian publik saat ini, seperti dinamika sosial, lingkungan termasuk masalah kesejahteraan petani terkait program cetak sawah, lumbung pangan di Merauke, Papua hingga masalah pinjaman online dan judi online di Aceh. Ini menunjukkan pers peduli dengan masalah kebangsaan dan hadir untuk ikut berkontribusi bagi kemajuan bangsa dan negaranya.(*)

COMMENTS

BLOGGER
Nama

Featured,1650,Hukum Kriminal,2176,Kesehatan,390,Korupsi,760,Olahraga,236,Opini,135,Pemerintahan,1578,Pendidikan,835,Politik,1287,Sosial Ekonomi,2650,
ltr
item
Koran Stabilitas: Jelang HPN 2025, Baru 29 PWI yang Daftar Ikut HPN di Banjarmasin
Jelang HPN 2025, Baru 29 PWI yang Daftar Ikut HPN di Banjarmasin
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMnYfo_a2Ll8nXlK_C1MDN381B1YqanaDy5h-iuKgLv5umXnfrkQIZYa2i5cryR2zGmGGjTJv1iMScOCaG3VHf44H30qxQyUpGycGaApVG5NI_NArjO0g3iVRZXkU8RKKSaMmDIjlQqfk282s1qi4zcUVa_A4YB7gf6D_m0qFoAW9LNI-HOGrYLcczi2ex/s320/IMG-20250121-WA0001.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhMnYfo_a2Ll8nXlK_C1MDN381B1YqanaDy5h-iuKgLv5umXnfrkQIZYa2i5cryR2zGmGGjTJv1iMScOCaG3VHf44H30qxQyUpGycGaApVG5NI_NArjO0g3iVRZXkU8RKKSaMmDIjlQqfk282s1qi4zcUVa_A4YB7gf6D_m0qFoAW9LNI-HOGrYLcczi2ex/s72-c/IMG-20250121-WA0001.jpg
Koran Stabilitas
https://www.koranstabilitas.com/2025/01/jelang-hpn-2025-baru-29-pwi-yang-daftar.html
https://www.koranstabilitas.com/
https://www.koranstabilitas.com/
https://www.koranstabilitas.com/2025/01/jelang-hpn-2025-baru-29-pwi-yang-daftar.html
true
8582696224840651461
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy