$type=carousel$sn=0$cols=4$va=0$count=5$show=home

PKPU Bantu Air Bersih Untuk Warga

Lembaga Kemanusiaan Nasional Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU) Kota Bima menyalurkan bantuan air bersih bagi warga yang membutuhkan di Kota Bima.

Kota Bima, KS.- Dampak musim kemarau saat ini kembali mengakibatkan terjadinya kekeringan di sejumlah tempat, baik di Kota Bima maupun Kabupaten Bima. Kondisi itu membuat warga kesulitan mendapatkan air bersih karena mata air dan sumur sebagai sumber air bersih mengering.

PKPU saat menyalurkan air bersih
PKPU saat menyalurkan air bersih

Untuk meringankan beban warga itu, Lembaga Kemanusiaan Nasional Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU) Kota Bima menyalurkan bantuan air bersih bagi warga yang membutuhkan di Kota Bima. Penyaluran itu sudah dilakukan sejak Jum’at (21/8) dan rencananya hingga Senin (31/8) mendatang.

“PKPU juga telah menyumbang 9 tandon air di beberapa kelurahan di Kota Bima. Sementara untuk droping air, kami lakukan dua kali sehari bekerjasama dengan BPBD,” kata Ketua Devisi Bencana PKPU Pulau Sumbawa, Irmansyah, kemarin.

Irmansyah menjelaskan, sebelum penyaluran air dilakukan, Tim PKPU sudah lebih dulu melakukan survey dan pendataan dimana saja lokasi yang terkena dampak kekeringan di Kota Bima. “Dari hasil data yang kami himpun, ada enam kelurahan yang kerap menjadi langganan kekeringan dan kekurangan air bersih. Yakni Kelurahan Dara, Rite, Panggi, Rontu, Melayu dan Tanjung,” ungkapnya.

Meski ada sisa air di sumur dan ledeng jelas dia, rata-rata warga di enam kelurahan mengeluhkan kondisi air sudah berubah rasa dan aromanya. Warga mengeluhkan rasa air yang asin, kemudian berbau seperti air seperti air got dan sabun sehingga tidak bisa lagi dikonsumsi.

“Hasil koordinasi kami dengan BPBD Kota Bima, sejak Kamis (05/08) lalu enam kelurahan yang terkena dampak itu mulai mengajukan permohonan pasokan air bersih,” akunya.

Atas dasar itu, PKPU merasa terpanggil dan peduli untuk membantu kebutuhan air bersih bagi warga. Keinginan itu juga direspon baik oleh BPBD sehingga selama seminggu terakhir turun bersama menyalurkan air bersih. “Alhamdulillah, bantuan air dan tandon yang kami salurkan direspon positif oleh warga. Mereka bahkan berharap, bantuan air bersih bisa terus disalurkan selama musim kemarau ini,” tuturnya.

Irmansyah menambahkan, pekan depan pihaknya juga berencana akan turun ke sejumlah kecamatan di Kabupaten Bima yang terkena dampak kekeringan untuk menyalurkan air bersih. “Tentunya kami berharap ada dukungan dari Pemerintah Daerah untuk turun bersama membantu warga,” tandasnya. (KS-13)

COMMENTS

BLOGGER




Nama

Featured,1627,Hukum Kriminal,2144,Kesehatan,387,Korupsi,753,Olahraga,236,Opini,134,Pemerintahan,1561,Pendidikan,832,Politik,1275,Sosial Ekonomi,2604,
ltr
item
Koran Stabilitas: PKPU Bantu Air Bersih Untuk Warga
PKPU Bantu Air Bersih Untuk Warga
Lembaga Kemanusiaan Nasional Pos Keadilan Peduli Ummat (PKPU) Kota Bima menyalurkan bantuan air bersih bagi warga yang membutuhkan di Kota Bima.
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi8DvrRYmjMtkqwbxA2IhqnuISZt12ZxQE8VS6t4ulAnqbBD2trXcQK7mV70jFXO1KlXCGnB-xc2o2pqO5bXmW-u8Te9q3-4fGRYu5z6afDk0b6TvEDJ0DRkZKbu3OaAWhXEzt2TeB4yP5M/s400/Penyaluran+Air+Bersih.JPG
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi8DvrRYmjMtkqwbxA2IhqnuISZt12ZxQE8VS6t4ulAnqbBD2trXcQK7mV70jFXO1KlXCGnB-xc2o2pqO5bXmW-u8Te9q3-4fGRYu5z6afDk0b6TvEDJ0DRkZKbu3OaAWhXEzt2TeB4yP5M/s72-c/Penyaluran+Air+Bersih.JPG
Koran Stabilitas
https://www.koranstabilitas.com/2015/09/pkpu-bantu-air-bersih-untuk-warga.html
https://www.koranstabilitas.com/
https://www.koranstabilitas.com/
https://www.koranstabilitas.com/2015/09/pkpu-bantu-air-bersih-untuk-warga.html
true
8582696224840651461
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy