Bima, KS.- Lomba Peragaan Busana KerjaTenun Bima dan Lomba "Rimpu Mbojo" antar SKPD/ instansi/Kecamatan dan Busana Casual Anak S...
Bima, KS.- Lomba Peragaan Busana KerjaTenun Bima dan Lomba "Rimpu Mbojo" antar SKPD/ instansi/Kecamatan dan Busana Casual Anak Se-Kabupaten Bima yang berlangsung hari Kamis Hingga Jum’at (tanggal 11-12 Agustus 2016) ditutup secara resmi oleh Bupati Bima Hj.Indah Dhamayanti Putri, Jumat (12/8) malam, di pelataran Utara museum ASI Mbojo.
Kabag Humas dan Protokol setda Kabupaten Bima M. Chandra Kusuma AP menjelaskan, lomba yang menggunakan kriteria persentase 70% kain tenun Bima dan 30% kain pelengkap ini dalam kriteria penilaian dilihat pada aspek kreativitas, keserasian warna, kerapian jahitan, tidak memperlihatkan aurat, tidak ketat dan menggunakan desain masa kini.
Kata Chandra, berdasarkan hasil penilaian dewan juri, kategori Busana Kerja Karyawan (Putra), Juara I diraih oleh Razan Basuki (PLN), Juara II Swastono H (Bank NTB) dan Juara III Syamsudin (Disnaker Kabupaten Bima).
“Dalam kategori ini, berturut-turut Juara harapan I karyawan Bank BRI, Harapan II RSUD Bima dan Juara Harapan III dari Dinas Pendapatan Daerah, serta Juara Favorit diraih Zainudin, S.Pd (staf Kantor Camat Belo),” ujar Chandra dalam releasenya, Minggu (14/8) kemarin.
Ia menambahkan, pada Kategori Busana Kerja Karyawati (Putri), Juara I diraih Khairunnisa S. Pd (Setwan DPRD Kabupaten Bima), Juara II Febria Ayu Paramita (PLN), Juara III Nurhaidah (BPPKB). Masih pada kategori ini, lanjut Chandra, Juara Harapan I diraih Fitriani (Dikes), Juara Harapan II Miftahul Jannah (Kantor Camat Belo) dan Juara Harapan III diraih Sri Komalasari (Inspektorat). Kategori ini juga menempatkan Favorit I Dian Hardiyanti (Puskesmas Woha) dan Favorit II Karlina Sofira (Bakesbangpolinmas Kab. Bima)
Sementara itu, pada kategori "Rimpu Mbojo", Chandra mengungkapkan, dewan juri menetapkan Kiki Rizky Rahmatia (kantor Camat Lambitu) meraih Juara I, Dia Narufa, SE, (Kantor Camat Wawo) meraih Juara II dan Mardiana (BPMDes) meraih Juara III.
“Pada Kategori Rimpu juga menempatkan Sri Mulyati SE (Disnakertrans) sebagai Juara Harapan I, Fathurahmawati S.Pd (Kantor Camat Parado, Juara Harapan II dan Rita (Disnakertrans Kab. Bima) sebagai Juara Harapan III,” katanya.
Ditambahkannya, Juara I di masing-masing kategori mendapatkan trophy berupa uang Rp1 juta dari BRI Cabang Bima. Sedangkan juara II pada ketiga kategori diatas mendapatkan hadiah TV dari Bank NTB dan juara III mendapatkan kipas angin berdiri dari Bank Syariah Mandiri.
Ia melanjutkan, tidak ketinggalan pada Kategori Busana Casual Anak (Putri ), Juara I dinobatkan pada Namira Cantika Ramadhanti (SDN 21 Kota Bima), Juara II Dinayah Khalisa (SDN 2 Kota Bima) dan Juara III Nabila Esenza (SDN 45 Kota Bima). Pada kategori ini Juara Harapan I diraih Raodatul Jannah (SDN 45 Kota Bima), Juara Harapan II Darazatul Aulia (SDN 45 Kota Bima) dan Juara Harapan III Humairah (SDN 11 Kota Bima).
Kata dia, pada kategori Casual Anak Putra, Dewan Juri juga menetapkan Juara I Davintara Irawan (SDN 45 Kota Bima), Juara II Firza Agus Setadi (SDN 55 Kota Bima) dan Lionel F (SDN 55 Kota Bima).
“Semua juara pada kategori ini mendapatkan piala, sedangkan Juara I kategori busana casual anak putra dan putri masing-masing mendapatkan piala dan uang Rp 500 ribu dari BRI,” uajrnya. (KS-08/HUM)
COMMENTS