Banyaknya warga NTB yang bermukim di Kalimantan Timur, membuat mereka berkeinginan untuk membuka Rute penerbagan langsung Kaltim – Mataram....
Banyaknya warga NTB yang bermukim di Kalimantan Timur, membuat mereka berkeinginan untuk membuka Rute penerbagan langsung Kaltim – Mataram. Keinginan tersebut, disalurkan melalui duta mereka yag ada di DPR Pusat dari Partai Kebangkitan Bangsa.
![]() |
Ir Ahmad Usman |
BIMA, KS.- Ketua Kerukunan Keluarga Bima Dompu Kabupaten Penajam Paser Utara, Ir. H. Ahmad Usman, M. AP berharap agar Pak Syafruddin atau Om Udin, Anggota DPR RI Dapil Kaltim Fraksi PKB Asal Desa Sakuru Kecamatan Monta Kabupaten Bima NTB melakukan pendekatan dengan Menteri Perhubungan serta Gubernur dan Wakil Gubernur NTB untuk membuka jalur penerbangan Balikpapan - Mataram Pulang Pergi.
Ir. H. Ahmad Usman, M. AP yang dihubungi wartawan Koran Stabilitas melalui WhastAppnya Sabtu (8/2), mengatakan bahwa ada banyak pertimbangan sehingga dirinya selaku Ketua Kerukunan Bima Dompu berharap agar anggota DPR RI melakukan pendekatan dengan Menteri Perhubungan dan Gubernur serta Wakil Gubernur NTB yang baru untuk membuka jalur penerbangan Mataram Kaltim Pulang Pergi. “Sudah waktunya ada jalur langsung penerbangan dari dan ke Mataram Kaltim pulang pergi minimal dua atau tiga kali seminggu,”Harap Mantan Asisten 2 dan 3 Sekkab Penajam Paser Utara itu.
![]() |
Syafrudin anggota DPR RI dapil Kaltim |
Beberapa pertimbagan menurut dia, seperti Warga Lombok dan Bima serta Dompu banyak merantau di Kaltim. PPU kaltim sebagai OIKN, ibukota politik, Banyak warga kaltim yang senang obyek wisata di NTB baik wisata alam, wisata halal dan sirkuit mandalika dan Memudahkan warga NTB berminat untuk hijrah ke Kaltim. Sebagai OIKN dan luasnya seluas pulau Jawa Madura dan memiliki potensi alam dan penduduk Kaltim masih sedikit sekitar 3,9 juta. “Banyak keuntungan yag didapatkan oleh daerah di NTB apabila ada jalur penerbangan Mataram Kaltim,”Ungkap Putra Belo itu.
Ditambahkannya, Jika pulang Bima terangnya, beliau lewat jalur Balikpapan - Makassar - Bima, bisa juga lewat Balikpapan – Jakarta – Denpasar - Bima, Balikpapan - Surabaya - Mataram - Bima, dan Balikpapan – Denpasar – Bima.
Sementara itu Syafrudin anggota DPR RI duta Kaltim dari Partai Kebangkitan Bangsa yang dihubungi via WhastAppnya Sabtu (8/2) mengatakan, bahwa dirinya akan berupaya memperjuangkan Rute penerbangan tersebut. “Saya akan memperjuangan agar penerbangan Kaltim – Mataram bisa terwujud,” Tandas Putra Sakuru tersebut.
Sedangkan Abdul Syukur Mantan, kepala Bandara Muhammad Salahudin Bima yang dihubungi melalui WhatsAppnya Sabtu (8/2) menjelaskan bahwa biasanya untuk buka rute penerbangan yang baru tergantung airlinenya. “Kalau pasarnya bagus mereka pasti mau terbang di rute tsb, kalau kemenhub pasti akan ijinkan apabila ada perusahaan penerbangan yang mau,” Ujar Syukur.
Lanjutnya untuk Bapak Syafrudin yang duduk di DPR Pusat dan PEMDA nya, saran saya agar beliau untuk bisa meloby Airline mana aja yg diinginkan dengan menjelaskan atau memaparkan sumber daya yg bisa menguntungkan bagi perusahaan tersebut, “Kalau Anggota dewan di pusat asal Desa Sakuru yang jadi Duta PKB Kaltim tinggal menghubungi perusahaan airline yang ada di Jakarta,” Pungkas Syukur. (KS-Haris)
COMMENTS