BIMA, KS,- SMAN 3 Sape menunjukkan sikap solidaritas kepada guru sekolah setempat yang menjadi salaseorang korban kebakaran di Desa Naru Bar...
BIMA, KS,- SMAN 3 Sape menunjukkan sikap solidaritas kepada guru sekolah setempat yang menjadi salaseorang korban kebakaran di Desa Naru Barat Kecamatan Sape.
Solidaritas yang ditunjukkan tersebut dengan menyerahkan dana bantuan. Penyerahan bantuan dilakukan oleh Kepala Sekolah, Abubakar H. Paiman S.Pd, Selasa (12/10/2021).
Penyerahan dana bantuan tersebut juga diikuti oleh guru-guru, siswa yang diwakili OSIS, warga hingga pemuda Desa Lamere yang menjadi lokasi sekolah SMA 3 Sape.
Pada kesempatan itu, Kepsek, Abubakar H. Paiman menyampaikan musibah yang terjadi termasuk kebakaran di Naru Barat merupakan ujian serta teguran dari Allah SWT dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan.
"Kami berharap warga termasuk guru SMAN 3 Sape yang menjadi korban kebakaran tetap bersabar menghadapi ujian Allah SWT ini," harapnya.
Karena menurutnya, semua yang ada dimuka bumi adalah milik Allah SWT. Ummat manusia hanya untuk memanfaatkan, menjaga serta merawatnya.
"Jika Allah menghendaki untuk mengambilnya maka itu kuasaNYA. Karena itu memang milik dan kepunyaan Allah," tandasnya. (KS-Syam)
COMMENTS